Inilah kabar yang dinanti-nanti oleh para honorer K2, yaitu Pemerintah akan segera merevisi UU ASN khususnya terkait aturan-aturan yang menyulitkan Honorer K2 untuk bisa diangkat menjadi CPNS.
Berikut informasinya:
Peluang ratusan ribu honorer kategori dua (K2) diangkat menjadi CPNS terbuka lebar.
Hal ini menyusuk masuknya agenda revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Prolegnas 2016.
"Alhamdulillah, revisi UU ASN masuk dalam Prolegnas 2016. Revisi UU ASN masuk di urutan kedua priotas," ungkap Bambang Riyanto, kapoksi Badan Legislasi (Baleg) DPR kepada JPNN, Selasa (7/6).
Dia menyebutkan, dengan masuk ke Prolegnas 2016, berarti pembahasan revisi UU ASN bisa dilakukan dengan cepat. Terlebih hanya beberapa pasal saja yang direvisi. Antara lain batasan usia maksimal 35 sebagai syarat bisa menjadi CPNS.
"Yang jadi kendala kan usia 35 tahun itu, nah di revisi nanti akan kami tiadakan pembatasan usia untuk honorer K2," ucapnya.
Dia yakin revisi akan berlangsung cepat karena seluruh fraksi punya komitmen kuat menyelesaikan masalah honorer K2.
"Barangkali ini jadi hadiah Ramadaan untuk teman-teman honorer K2. Sebab, dengan adanya revisi, payung hukum honorer K2 akan semakin cepat dibuat. Jadi tidak ada yang mustahil bila kita berusaha dan meminta restu Gusti Allah," tegasnya.
Sumber: http://www.jpnn.com/read/2016/06/07/428925/Inilah-Hadiah-Ramadan-untuk-Ratusan-Ribu-Honorer-K2-
Sekian informasi tentang Kabar Gembira Pemerintah Akan Revisi UU ASN terkait Nasib K2, semoga hal ini bisa menjadi harapan baru bagi honorer K2 di seluruh Indonesia.
Kabar Gembira Pemerintah Akan Revisi UU ASN terkait Nasib K2
Baca juga:
3 Alasan Kepala BKN Usulkan Guru dan Bidan Tidak Perlu Berstatus PNSBerikut informasi tentang 3 Alasan Kepala BKN Usulkan Guru dan Bidan Tidak Perlu Berstatus PNS semoga bermanfaat bagi para pem ...
Informasi Pendaftaran PNS Direktorat Jenderal Pajak Tahun 2016Berikut ini Informasi Pendaftaran PNS Direktorat Jenderal Pajak Tahun 2016, yang kami ulas khususnya bagi yang berkeinginan me ...
Dirjen GTK: Rencana Guru Akan Direkrut Melalui Sistem KontrakBerikut informasi tentang Dirjen GTK: Rencana Guru Akan Direkrut Melalui Sistem Kontrak semoga bermanfaat bagi para pembaca se ...
Pendaftaran Sarjana Mendidik Daerah Terluar, Terdepan dan Tertinggal (SM-3T) 2016Berikut ini informasi tentang Pendaftaran Sarjana Mendidik Daerah Terluar, Terdepan dan Tertinggal (SM-3T) 2016, khusus bagi p ...
(Plt Ketua PGRI) Daripada Merekrut Guru Baru, Mending Mengangkat Guru HonorerBrikut informasi tentang (Ketua PGRI) Daripada Merekrut Guru Baru, Mending Mengangkat Guru Honorer, semoga bermanfaat ba ...
2 komentar:
Mudah2an k2 terangkat semua 100 persen...
Amin...
Posting Komentar